OpiniReporter.com – Kepulauan Yapen 6 Maret 2025,Usai mengikuti upacara HUT ke-56 Kabupaten Kepulauan Yapen, Wakil Bupati Roi Palunga langsung bergerak cepat meninjau lokasi bencana tanah longsor di Wanampompi dan jembatan Mananayan, Distrik Angkaisera. Kunjungan ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam.

Di lokasi kejadian, Wakil Bupati menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat Wanampompi yang telah menunjukkan semangat gotong royong dalam membuka akses jalan utama secara swadaya.

“Atas nama pemerintah daerah, kami mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada masyarakat Wanampompi atas inisiatif dan partisipasinya dalam membuka jalur utama yang tertutup longsor. Ini adalah bukti nyata bahwa kebersamaan dan solidaritas menjadi kekuatan dalam menghadapi bencana,” ujar Roi Palunga.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati juga memastikan bahwa armada bantuan berupa alat berat sudah dalam perjalanan menuju lokasi untuk mempercepat proses pembersihan dan perbaikan akses jalan lintas daerah yang tertutup longsor.

Saat berdialog dengan warga, Wakil Bupati menanyakan kondisi masyarakat terdampak. Salah satu warga memastikan bahwa “Puji Tuhan, tidak ada korban luka maupun jiwa, seluruh warga dalam kondisi sehat.”

Pemkab Kepulauan Yapen berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat dalam setiap kondisi, termasuk bencana alam, dengan memastikan penanganan yang cepat, tepat, dan berpihak pada kebutuhan masyarakat.

Kebersamaan dan gotong royong menjadi kekuatan dalam membangun Yapen yang lebih tangguh.